Rekomendasi 3 Lembaga Kursus IELTS Terbaik di Jakarta
IELTS (International English Language Testing) merupakan tes kemampuan bahasa Inggris yang populer di dunia selain TOEFL. Untuk mencapai skor IELTS yang diinginkan, ada banyak cara yang bisa dilakukan.
Diantaranya kamu bisa melakukan persiapan – persiapan seperti membuat strategi belajar, menjalankan program belajar yang telah kamu buat, dan mengevaluasi hasil belajar agar mengetahui kemampuan kamu dalam menghadapi tes IELTS.
Namun sebelum melakukan persiapan – persiapan tersebut, hal utama yang harus kamu lakukan sebelum mendaftar tes IELTS adalah mencari berbagai informasi mengenai tes IELTS.
Informasi – informasi yang perlu kamu tahu seperti apa itu IELTS, struktur dan bagian soal IELTS, berapa menit waktu yang diberikan untuk mengerjakan tiap bagian soal, contoh soal , waktu pendaftaran dan cara pendaftarannya.
3 Lembaga Kursus IELTS Terbaik di Jakarta yang Bisa Dicoba
Nah, jika kamu memiliki kemampuan bahasa Inggris yang cukup dan percaya diri, kamu bisa melakukan persiapan dengan belajar sendiri.
Namun, jika kamu kurang percaya diri untuk belajar sendiri, kamu bisa mengikuti kursus persiapan IELTS di tempat kursus IELTS terbaik di Jakarta.
Ada banyak lembaga kursus di Jakarta yang menyediakan kelas kursus persiapan IELTS, diantaranya yaitu:
1. Studiva
Rekomendasi lembaga kursus IELTS terbaik pertama ada di Studiva yang merupakan tempat kursus bahasa asing dan juga test prep seperti IELTS.
Ada dua program yang pertama semi private dan private dimana kedua program tersebut dapat membantu kamu mempersiapkan tes IELTS secara komprehensif dengan didampingi para instruktur handal dan berpengalaman di bidangnya.
Program kelas pelatihan yang ditawarkan yaitu:
- Kelas 15 jam/satu minggu untuk listening, reading, writing, dan speaking.
- Kelas 12 jam/satu minggu untuk writing dan speaking.
- Kombinasi kelas 12 dan 15 jam sampai 24 jam / dua minggu.
Dua kelas program pilihan dari Studiva ini bisa Kamu dapatkan dengan harga yang terjangkau dengan kualitas pengajar terbaik.
Untuk mendaftar program kursus IELTS di Jakarta ini, kamu bisa mengikuti panduan pendaftaran di websitenya di Studiva.com.
2. Westwood Prep
Westwood Peep merupakan tempat kursus IELTS terbaik di Jakarta yang memiliki beberapa cabang, diantaranya di Kelapa Gading, Pondok Indah, Tanjung Duren, Puri, Pluit, Bekasi, Serpong, dan Mega Kuningan.
Westwood Peep menawarkan program persiapan kursus IELTS secara privat dan juga kelas grup.
Program kursus IELTS di Westwood Prep dirancang menyesuaikan dengan gaya belajar siswanya. Dengan teknik tersebut, tutor dapat mengetahui kekuatan dan kelemahan siswanya.
Westwood Prep memfasilitasi pengajar native speaker yang memiliki spelling yang sempurna sehingga dapat memudahkan siswa dalam berkomunikasi dengan situasi yang sebenarnya.
3. English Bridge Prep
English Bridge Prep mungkin terdengar baru diantara kedua tempat kursus IELTS di Jakarta akan tetapi meskipun baru kualitasnya bisa disamaratakan karena English Bridge Prep didukung dengan fasilitas dan pengajar yang sudah pasti berpengalaman.
Terdapat beberapa program kursus IELTS terbaik di Jakarta di English Bridge Prep, diantaranya yaitu:
• Kursus IELTS Prep (40 jam)
Kursus persiapan IELTS ini dirancang untuk siswa pada tingkat Pra-Menengah 3 atau lebih tinggi. Dalam kursus ini tes penempatan diperlukan. Jumlah peserta dalam 1 kelas maksimal 5 siswa.
• IELTS Prep Plus (20 jam)
Program kursus ini dirancang untuk siswa di level pemula yang lebih tinggi dengan berfokus secara khusus pada penulisan dan berbicara untuk tes IELTS.
Peserta telah menyelesaikan kursus persiapan IELTS atau akan mengambil tes IELTS dan mencapai skor IELTS minimum 5,0. Jumlah peserta maksimal untuk kelas IELTS Prep Plus ini yaitu 10 siswa.
Nah, itulah penjelasan singkat mengenai daftar tempat kursus persiapan ielts di jakarta dan untuk pendaftaran dan informasi lebih lengkap mengenai kursus IELTS di Jakarta bisa mengunjungi situs resminya.
Posting Komentar untuk "Rekomendasi 3 Lembaga Kursus IELTS Terbaik di Jakarta "