Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget Atas Posting

Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 97

Kunci Jawaban Seni Budaya SMP Kelas 9 Halaman 97 Bab 6

Bismillahirrohmannirrohim

Kunci jawaban seni budaya smp kelas ix halaman 97 Bab 6 merupakan alternatif jawaban dari soal-soal buku seni budaya kelas 9 smp/mts Bab 6 Unsur Pendukung Tari Kreasi semester 1. Jawaban yang kami berikan hanya berupa jawaban alternatif saja, sebagai referensi bagi adik-adik . Rajin lah belajar dan membaca dari berbagai sumber agar khasanah pengetahuannya bertambah. Sebaiknya  adik-adik mencoba alternatif  jawaban sendiri.

Kunci jawaban seni budaya kelas 9 halaman 97 Bab 6 semester 1



Dengan adanya pembahasan kunci jawaban seperti ini diharapkan dapat membantu peserta didik kelas ix smp/mts dalam menjawab soal-soal baik sebagai tugas individu maupun kelompok. Dan juga dapat menjadi referensi untuk soal ulangan seperti soal penilaian harian, soal penialain tengah semester , soal penilaian akhir tahun, maupun tugas pekerjaan rumah (pr). Semoga bermanfaat bagi adik adik.

Kunci jawaban seni budaya kelas 9 halaman 97 Bab 6 semester 1

Uji Kompetensi 

1. Jelaskan yang dimaksud dengan unsur pendukung tari!

Jawaban :

Unsur pendukung tari dimaksudkan sebagai segala hal yang memiliki peran dalam mendukung pagelaran dan penampilan sebuah tarian, tetapi bukan termasuk bagian dari tari itu sendiri. Bagian tari merupakan hal-hal utama dalam tarian, yakni disebut gerakan tari itu sendiri.

2. Sebutkan dan jelaskan enam unsur pendukung tari kreasi!

Jawaban :

Unsur pendukung tari terdiri dari banyak jenis, antara lain:

Musik iringan, yakni musik yang menjadi pengiring dalam suatu tarian. Busana, yakni jenis pakaian dan berbagai perlengkapa yang digunakan dalam tari.

Tata Rias, yakni riasan wajah yang digunakan oleh penari saat menampilkan tarian.

Panggung atau pentas, yakni tempat dilangsungkannya pertunjukan yang umumnya berupa lantai yang agak tinggi di suatu tempat, seperti di gedung dan taman.

Dekorasi, yakni hiasan sementara yang digunakan untuk menata panggung yang menjadi tempat ditampilkannya tarian.

Tata lampu, yakni penataan lampu yang sedemikian rupa untuk membuat memfokuskan penonton pada penari.

Properti tari, yakni berbagai alat yang digunakan oleh penari untuk mendukung lakonan atau peranan dan untuk memudahkan penyampaian makna dari tarian.

Sound system, yakni alat yang membuat musik iringan dapat terdengar lebih keras.

3. Sebutkan enam jenis properti tari kreasi!

Jawaban :

Properti tari dimaknai sebagai berbagai benda yang digunakan untuk mendukung gerak tari sehingga penyampaian makna tari dapat tersampai dengan baik. Secara khusus properti tari tersebut memiliki fungsi untuk membantu penari untuk melukiskan karakter yang dilakoninya dalam suatu tarian.

Properti tari umumnya digunakan oleh penari tarian kreatif. Meski demikian, properti tari yang digunakan dalam setiap tarian tidak lah sama, melainkan disesuaikan dengan tema dari tarian dan peran yang dilakoni oleh penari. Properti tari terdapat banyak jenisnya, tetapi terdapat beberapa jenis properti tari yang biasa digunakan. Salah satu contoh dari jenis properti tari yang biasa digunakan adalah sebagai berikut.

Payung
Keris
Kuda lumping
Bakul
Kendi
Tombak
Piring
Topeng

4. Jelaskan yang dimaksud dengan iringan (musik) internal dan ekterternal !

Jawaban :

Dalam suatu tarian terdapat unsur pendukung, salah satunya adalah musik iringan. Musik iringan tersebut dibagi menjadu dua jenis., yaitu:

Musik internal, diartikan sebagai jenis bunyi atau pun alunan musik yang berasal dari gerakan tari itu sendiri. Salah satu contohnya adalah tepukan tangan, hentakan kaki, jentikan jari, dan tepukan pundak.
Musik eksternal, diartikan sebagai bunyi atau musik yang berasal dari berbagai alat musik atau di luar gerakan tari. Contoh dari alat musik tersebut adalah gendang, suling, gamelan, dan kecrek.


5. Jelaskan yang dimaksud dengan panggung arena dan panggung proscenium!

Panggung arena merupakan panggung yang posisi penontonnya melingkar atau mengelilingi panggung. Umumnya, posisi penonton berada sangat dekat dengan panggung. Sementara itu, panggung proscenium atau yang disebut juga panggung bingkai merupakan panggung yang memiliki tempat penonton yang membentuk bingkai atau trapesium. Pada panggung proscenium, penonton berada dalam jarak yang cukup jauh dari panggung sehingga memiliki jarak pandang estetis yang cukup jauh.

Demikian pembaca Kunci jawaban seni budaya smp kelas 9 halaman 97 Bab 6 buku siswa kelas ix smp/mts kurikulum 2013.

Tentunya ini hanya sebagai alternatif saja  untuk itu diperlukan kebijakan bapak/ibu untuk memilah dan menggunakan nya.

Akhir kata semoga bermanfaat, dan jangan lupa memberikan saran dan komentar positif anda pada kolom yang tersedia untuk kemajuan website ini.


Posting Komentar untuk "Kunci Jawaban Seni Budaya Kelas 9 Halaman 97"